Duhai Pemilik Keselamatan, selamatkanlah kami dan anak
keturunan kami dari mencari kesenangan dunia, kemewahan dunia, dengan cara
pintas.
Duhai Pemilik Kesenangan, bimbinglah kami untuk menemukan
kesenangan yang hakiki, bukan kesenangan yang berujung pada penderitaan.
Duhai Pemilik duinia, ajarkan kami untuk menundukkan
dunia, buykan kami yang tunduk kepada dunia, dan agar dunia tidak berbalik
menjadi kurungan besar hanya lantaran kami lupa akan ajaran dan peringatan-Mu.
Bila kilauan dunia menyilaukan pandangan kami, bila
taburan permata dunia mendebarkan kami punya hati, ingatkan kami ya Allah,
ingatkan. Bahwa keridhaan-Mu dan kasih saying-Mu lebih besar daripada sekedar
dunia, yang bila mati pun ia akan kami tinggalkan. Amiin!
Tulisan ini dikutip dari buku WISATA HATI : Kehidupan Yang Rapuh
Yang ditulis Ustadz Yusuf
Mansur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar